Concealer Lokal High Coverage — REVIEW Rosé All Day The Realest Lightweight Concealer - Beige

by - October 06, 2022

Kalian tim makeup atau no makeup? Buat tim makeup, kalian untuk sehari-hari lebih suka pakai bedak, concealer, atau bahkan foundation?

Aku pribadi prefer pakai concealer untuk spot concealing aja. Maksudnya spot concealing adalah menggunakan concealer hanya di bagian-bagian yang diperlukan, seperti PIE, PIH, dan area bawah mata yang menggelap. Aku sih merasa jadi lebih presentable ketika menggunakan sedikit makeup supaya kulit nggak kelihatan terlalu kusam.

Karena aku adalah pengguna setia concealer, jadi lah aku suka banget coba-coba concealer dari berbagai macam brand! Well, belakangan udah jarang beli sih karena masih ada banyak stok concealer dan foundation lama yang harus dihabisin sebelum keburu expired. Tapi, khusus untuk concealer lokal satu ini aku kasih kelonggaran. Gimana tahan untuk nggak beli setelah denger desas-desus kalau produk ini bagus banget?!

Makeup yang sedang aku bahas ini adalah The Realest Lightweight Concealer dari brand makeup lokal Rosé All Day. Yang bikin aku tambah happy pas beli ini tuh kebetulan banget lagi diskon, jadi makin cuan kan yaa, hihi. Aku beli yang shade Beige, yaitu yang warnanya light medium untuk warna kulitku yang medium namun lebih condong ke arah terang.

Price

IDR139,000 untuk 4.5g.
Sephora

Packaging

Tube plastik yang matte dengan kombinasi wwarna putih bening dan pink transparan. Estetik banget! Emang kalau udah keluaran Rosé All Day, packaging-nya pasti cakep! Untuk wand-nya lumayan panjang dengan aplikator yang agak melengkung. Bisa liat di foto atas untuk jelasnya.

Coverage, Longevity & Colour

Sesuai dengan review lain yang beredar, coverage dari concealer ini emang high. Kalau menurutku ini tergolong high buildable to full. Yes, full!

Ketahanannya juga lumayan oke. Aku emang ga pernah ngehitungin berapa jam tahan gitu, tapi yang pasti kalau aku pakai beraktivitas dari siang sampai malam ini nggak akan hilang sepenuhnya. Bagusnya lagi, kalau coverage-nya mulai hilang tuh nggak jadi patchy di kulit. Dia memudar dengan cantik gitu.

Warna untuk shade yang aku gunakan ini cocok banget untuk pemilik kulit light medium to medium. Undertone-nya juga cukup warm untuk kulit mayoritas orang Indonesia.

Texture & Finish

Tekstur dari concealer ini lebih mengarah ke creamy dan sedikit kental. Tenang aja, tetap mudah diratakannya karena ini tuh nggak full kentel gitu kok. Sekali oles aja sudah keliatan banget coverage-nya tinggi, karena warnanya merata dengan sempurna.

Hasil akhir dari concealer ini adalah soft matte yang cantik, nggak bikin kulit jadi keliatan kering. Hanya saja kalau menurutku concealer ini nggak terlalu blurring dan masih kelihatan “pakai makeup” gitu.

Claims

Medium to full coverage
Yes.

Ultra-lightweight
Yes.

Visibly brightens
Yes.

Helps reveal better skin over time
Not sure. Aku ga pernah merhatikan dan mengandalkan makeup sebagai skincare, haha.

Thoughts

Setelah nyobain sendiri, aku ngerti banget sih kenapa concealer ini jadi favorit banyak orang! Ini adalah concealer dengan full coverage yang bisa lightweight, nggak cakey, dan nyaman digunakan. Meskipun di atas aku tuliskan kalau masih keliatan pakai makeup alias nggak 100% skin-like, tapi jika dibandingkan dengan concealer full coverage lainnya ini tuh udah termasuk keren banget bisa ngga cakey dan tebel di kulit.

Oke, kembali lagi bahas coverage. Kenapa aku bisa bilang concealer satu ini full coverage? Jadi, kulitku ini sekarang sudah enggak berjerawat (syukurlah). Sayang, bekas-bekasnya terutama yang memerah (PIE) ditambah dengan spider veins di kulitku yang makin banyak, kulitku jadi sering keliatan memerah gitu. What annoying is kemerahan both dari PIE dan spider veins-ku itu buandel! Kalau base makeup yang aku pakai ngga bener-bener full coverage, nggak akan nutup sempurna tuh kemerahan. Yes, concealer ini mampu loh nutup kemerahan yang bandel tersebut. Jadinya aku berani mengatakan concealer ini full coverage!

Palingan yang aku sayangin hanya ini nggak 100% skin-like TAPI tolong dicatat itu wajar banget ya. Udah bisa sampai ke tahap RAD ini aja udah oke. Satu hal lagi yang aku sayangkan adalah concealer ini nggak terlalu blurring. Bersyukur sih tapi at least dia nggak memperjelas tekstur kasar ataupun bekas jerawat.

Overall, concealer ini bener-bener worth the hype and price sih menurutku. Kalian wajib cobain, terutama kalian yang emang punya masalah dengan hiperpigmentasi yang membandel.

Suitable for

Seluruh jenis kulit. Shade Beige ini cocok untuk yang warna kulitnya light medium to medium. Concealer ini cocok banget buat yang cari concealer full coverage untuk nutup bekas jerawat, PIE, PIH, pokoknya hiperpigmentasi yang membandel.

Pros

+ high to full coverage
+ lightweight
+ tidak cakey
+ hilangnya memudar dengan baik (nggak patchy)
+ produk lokal
+ packaging cantik dan nyaman digunakan

Cons

- masih sedikit kurang skin-like, tapi untuk ukuran full coverage ini udah oke banget

Overall rating
4.5/5


**link afiliasi
Dengan membeli produk melalui link ini, saya mendapatkan sedikit komisi dan kalian telah membantu saya sebagai creator.


PR & collab friendly, please contact me through e-mail or Instagram DM

You May Also Like

0 comments